Rabu, 06 Januari 2021

BANGUN RUANG

 BANGUN RUANG
KUBUS DAN BALOK

Pengertian bangun ruang menurut para ahli adalah sebuah benda yang diklasifikasikan dalam ilmu matematika, memiliki volume, isi, dan memiliki 3 komponen penyusun berupa sisi, rusuk, dan titik sudut. Bangun ruang juga disebut sebagai bangun tiga dimensi.

Macam-macam bangun ruang sendiri dapat dikategorikan menjadi 2 kategori besar, yatu bangun ruang sisi datar dan bangun ruang sisi lengkung. Pengertian bangun ruang sisi datar adalah bangun ruang dengan sisi berbentuk mendatar. Bangun ruang sisi datar meliputi balok, prisma, limas, dan kubus.

Sedangkan bangun ruang yang masuk kategori sisi lengkung adalah bola, tabung, dan kerucut. Pengertian bangun ruang sisi lengkung adalah bangun ruang dengan bagian-bagian yang melengkung. 

1. KUBUS

Pengertian dari bangun ruang kubus ini adalah bangun ruang yang memiliki sisi datar yang memiliki enam sisi berwujud persegi dengan ukuran yang identik.

Kubus merupakan bentuk istimewa dari sebuah prisma segi empat karena sisi, alas, dan atasnya semua memiliki ukuran yang sama.

Ciri ciri bangun ruang ini memiliki 12 rusuk yang sama panjang, 8 titik sudut, 12 bidang diagonal dan 4 diagonal ruang.

Cara Menghitung Rumus Luas Permukaan Kubus

Menghitung Luas Kubus diperlukan jumlah dari luas permukaan kubus tersebut dan permukaan bangun ruang kubus memiliki 6. Untuk itu rumus bisa dinyatakan seperti Rumus Matematika dibawah ini.

Luas Kubus = 6 x s²

Cara Menghitung Rumus Volume Kubus

Menghitung Rumus Volume Kubus diperlukan isi dari kubus itu sendiri, besarnya volume merupakan perpaduan antara perkalian dari sisi panjang, lebar dan tinggi. Sedangkan untuk ukuran rusuk dari sebuah bangun ruang kubus itu semuanya sama yaitu s maka Rumus Volume Kubus dpt dinyatakan seperti dibawah ini.

Volume Kubus = s x s x s atau V = S³

Contoh Soal 1

Diketahui sebuah bangun ruang kubus dengan panjang sisi sebuah kubus sebesar 20 cm, maka hitunglah Volume, Keliling dan Luas permukaan Kubus tersebut.

Jawabnya:

Rumus Volume Kubus : V = s³

Jadi Vol = 20 x 20 x 20

Volume = 8000 m³

Rumus Keliling Kubus : K = 12 x s

K = 12 x 20

    = 240 cm

Rumus Luas Permukaan Kubus : L = 6 x s²

L = 6 x 20 x 20

L 2400 cm²

Contoh Soal 2

Lemari baju budi berbentuk kubus memiliki panjang, lebar, dan sisi yang sama yakni 3 meter, Hitung lah berapa volume dari lemari baju budi tersebut ?

Jawabannya:

Jika telah disebutkan memiliki panjang, lebar, dan sisi yang sama maka tidak salah lagi merupakan salah satu sifat bangun kubus, oleh karenanya bisa langsung di hitung volume dari lemari tersebut sebagai berikut,

Volume lemari baju = 3³ = 3 x 3 x 3 = 27 m³

2. BALOK

Macam-macam bangun ruang yang pertama adalah balok. Bangun ruang balok terdiri dari tiga pasang sisi berbentuk segi empat. Ketiga pasang sisi berhadapan ini memiliki ukuran dan bentuk yang sama.

Pada balok ada dua pasang sisi yang berbentuk persegi panjang dan satu sisi berbentuk segi empat. Beda halnya dengan kubus yang memiliki semua sisi segi empat.

Bangun ruang balok tersusun dari beberapa komponen meliputi sisi, diagonal bidang, sudut, diagonal ruang, dan bidang diagonal. Lebih lengkap rinciannya di bawah ini:

  1. Ada 6 sisi dengan 2 berbentuk persegi dan 4 berbentuk persegi panjang.
  2. Bidang alas: ABCD berbentuk persegi panjang
  3. Bidang atas: EFGH berbentuk persegi panjang
  4. Sisi tegak kubus: ABEF dan CDGH berbentuk persegi panjang, ADEH dan BCFG berbentuk persegi
  5. Memiliki 8 titik sudut, yaitu A, B, C, D, E, F, G, H
  6. Memiliki 4 diagonal ruang yaitu AG, BH, CE, DF
  7. Memiliki 6 diagonal bidang yaitu AC, BD, EG, FH, AF, BE, CH, DG, AH, DE, BG, CF

Rumus Luas Permukaan dan Volume Balok

Jika sebuah balok memilki rusuk panjang “p”, lebar “l” dan tinggi “t” maka rumus untuk menghitung luas permukaan total balok tersebut adalah sebagai berikut.

L = 2.(p.l + p.t + l.t)
Sedangkan volume balok dapat dihitung dengan menggunakan rumus berikut.
V = p.l.t

Misalkan diketahui sebuah balok memiliki panjang 10 cm, lebar 8 cm dan tinggi 5 cm maka luas permukaan dan volume balok tersebut dapat dihitung dengan cara sebagai berikut.
L = 2.(10.8 + 10.5 + 8.5) = 2.(80 + 50 + 40) = 2.(170) = 340 cm2
V = 10x8x5 = 400 cm3
Jadil luas permukaan balok tersebut 340 cm2 dan volumenya 400 cm3.

TUGAS HARI INI

Link tugas 1 : http://bit.ly/2L8Vr8e

Link Tugas 2 : http://bit.ly/3bk6mXu

Sumber:

https://www.merdeka.com/jatim/7-macam-macam-bangun-ruang-dan-ciri-cirinya-wajib-dipahami-kln.html?page=4
https://rumusrumus.com/rumus-luas-kubus/
https://ukurandansatuan.com/berapa-jumlah-titik-sudut-rusuk-dan-sisi-pada-balok.html/